Penjelasan:
Berdasarkan buku yang telah saya baca tentang Kisah 9 Walisongo, Raden Rahmat (Sunan Ampel) diberikan sebidang tanah di daerah Surabaya dan beliau serta rombongannya menjadikan tempat yang dulunya adalah hutan-hutan sebagai Pondok Pesantren. Kemudian Sunan Ampel membantu warga sekitar dengan menyembuhkan penyakit demam melalui "tukar-menukar" yaitu beliau hanya meminta warga untuk menukarkan pengobatan tersebut dengan bacaan kalimat syahadat sehingga otomatis mereka yang berobat kepada Sunan Ampel akan masuk Islam. Tujuan sebenarnya dari beliau dan pengikutnya ke Surabaya adalah untuk menyebarluaskan dakwah Islam. Apa yang diinginkan Raden Rahmat berhasil, dibuktikan dengan antusiasme masyarakat sekitar sana yang semakin banyak masuk Islam. Lambat laun daerah tersebut dikenal dengan "Ampeldenta".
[answer.2.content]